Laporkan Penyalahgunaan

Blog berisi kumpulan produk hukum Indonesia.

Quick-Count- Prabowo-Sandi Menang di 19 Propinsi


Berdasarkan hasil hitung cepat yang telah dilaksanakan oleh berbagai lembaga survey, Capres Cawapres Prabowo-Sandi tercatat unggul di 19 Propinsi di seluruh Indonesia. 
Ke 19 Propinsi itu antara lain DI Aceh, Sumatera Barat, Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Jawa Barat, Banten, Kalsel, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Maluku Utara, Nusa Tenggara Barat.


Lihat juga Cek Hasil Pemilu Real Count di Situs KPU dan Cek Hasil Pemilu di kawalpemilu.org

Sedangkan pasangan Capres-Cawapres Jokowi-Ma'ruf Amin menang di Bangka Belitung
Jakarta, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Sumatera Utara, Bali, NTT, Kalteng, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Sulut, Maluku, Papua Barat, Papua.

Walaupun tercatat menang di 19 propinsi tersebut namun belum mampu untuk mengalahkan perolehan suara pasangan Jokowi-Amin secara nasional. Kemenangan Jokowi-Amin ini tidak terlepas dari hasil perolehan suara di kantong-kantong pemilih yang tersebar di propinsi padat penduduk khususnya Jawa Timur dan Jawa Tengah. Dengan jumlah DPT yang mencapai 60 jutaan lebih untuk 2 propinsi tersebut Jokowi-Amin mendapat kemenangan lebih dari 70%.

Kemenangan Jokowi-Amin versi Quick Count inipun tidak terlepas dari sumbangan di beberapa kantong padat penduduk lain seperti DKI Jakarta, Sumatera Utara dan Lampung.  Jadi walaupun secara kuantitas jumlah propinsi Pasangan 02 lebih unggul namun kalah di daerah pemilihan yang padat penduduk.

Sedangkan keunggulan telak pasangan nomor urut 02 Prabowo Sandi hanya di beberapa propinsi seperti Aceh, Sumatera Barat, Kalimantan Selatan, Riau dan Jawa Barat yang jika digabung suara tersebut belum mampu mengungguli wilayah Jatim dan Jateng di mana 01 menang telak.


Jika melihat data perhitungan hasil pemilu versi real count di situs KPU pun hasil nya tidak jauh berbeda dengan hasil hitung cepat oleh lembaga survey walaupun data yang masuk baru 1,7 % (saat berita ini ditulis).

Seluruh lembaga survey yang terlibat dalam proses Quick Count yang terdaftar resmi di KPU memenangkan Jokowi-Ma'ruf rata-rata 54,5%.




Related Posts