Masa Seleksi atau Pendaftaran CPNS dan PPPK telah resmi dibuka oeh BKN. Para pelamar sudah bisa membuat akun di SSCASN BKN. Khusus CPNS dan PPPK Non Guru telah dibuka sepenuhnya hingga tahap akhir atau upload berkas dll. Sedangkan untuk PPPK Guru belum bisa sampai ke tahap final hanya sampai ke tahap pembuatan Akun SSCASN saja.
Bagi Anda pelamar tentu hal yang paling dan harus diketahui adalah formasi atau jabatan yang akan dilamar. Formasi jabatan tersebut tentunya harus menyesuaikan dengan pendidikan terakhir. Tidak mungkin jika ijazah kita S1 Manajemen mendaftar di formasi D3 Manajemen. Semua harus sesuai.
Selain hal tersebut diatas, tentunya kita tidak ingin tergesa-gesa mendaftar di satu instansi, padahal peluang diinstansi lain lebih bagus, misalnya karena jumah formasi jabatan lebih banyak.
Pada artikel kali ini admin akan berbagi cara bagaimana mencari formasi jabatan di tiap isntansi baik itu kementerian/lembaga maupun instansi daerah. Ada beberapa cara yang bisa Anda pakai untuk mencari formasi jabatan CPNS/PPPK tahun 2021 ini.
Cara Pertama
Buka Situs https://data-sscasn.bkn.go.id/ kemudian Klik "Klik disini" pada Daftar Instansi yang sudah membuka pendaftaran. Maka Anda akan diarahkan menuju laman https://data-sscasn.bkn.go.id/period
Untuk mencari formasi CPNS/PPPK di isntansi pusat semacam BKN, BSSN dll atau Kementerian, maka ketik saja kata kuncinya Badan Atau Kementerian maka akan muncul nama lembaga yang berawalan kata Badan / Kementerian.
Cara Kedua
Buka Link https://data-sscasn.bkn.go.id/spf
Pada laman ini kita bisa melihat formasi CPNS/PPPK yang tersedia tanpa melihat pengumuman resmi dari situs instansi. jadi bisa langsung terlihat formasi dan jumlah jabatan yang dibutuhkan.
Setelah link laman diatas dibuka, pada
Penis pengadaan pilih CPNS, PPPK Guru atau PPPK Non Guru.
Lalu Ketik instansi misalnya Jawa Timur, ketik Jawa akan muncul Jawa Barat, Jawa Timur dll.
Kemudian Klik Cari
Kakan Muncul seperti dibawah ini:
Pada menu Show bisa dipilih sampai 100 tampilan formasi.
Cara kedua ini bisa dikatakan lebih cepat, tanpa harus membuka file pengumuman dan jika menggunakan komputer, namun jika memakai HP lumayan lama.
Cara Ketiga
Jika cara pertama dan kedua bisa digunakan cara ketiga dengan bantuan Mbah Google. Artinya kita mencari website resmi dari instansi yg membuka CPNS. Misalnya kita buka Google. kita ketik saja kata kunci pencarian BKPP atau BKPSDM Denpasar. Maka akan muncul seperti di bawah.
Apa itu BKPP/BKPSDM? BKPP dan BKPSDM merupakan lembaga di instansi daerah yang mengurusi masalah kepegawaian. Jadi masalah CPNS/PPPK merekalah yang berwenang. Kepanjangannya cari tau aja sendiri di google.
Cara Keempat
Cari Media Sosial resmi instansi. Jika Anda biasa dengan facebook, instagram atau twitter. Maka bisa mencari informasi di medsos resmi instansi tersebut. Saya banyak menemukan informasi juga dari media sosial tersebut. Silakan Anda cari sendiri yaa...
Berikut contoh pengumuman dari Basarnas di twitter dan BPOM di Instagram.
Itu tadi beberapa cara mencari atau mengecek formasi jabatan dalam seleksi CPNS dan PPPK tahun 2021. Perlu kreativitas Anda untuk mencari tau. Karena bagaimanapun itu untuk kepentingan Anda sendiri. Salam pemburu NIP.